MetroXpose.com Humbahas | Ditengah masyarakat sedang tertidur lelap, Bencana alam longsor hebat batu-batu besar, dari perbukitan yang cukup tinggi menghantam pemukiman masyarakat, dan sarana publik laiannya.
Guyuran hujan lebat mempengaruhi longsornya tebing yang tinggi disertai material batu besar berdiamater 50 hingga100cm yang diperkirakan sudah berumur ratusan tahun berada di permukaan (topsoil.red) perbukitan
12 orang dikabarkan hilang dalam peristiwa bencana alam yang terjadi di Desa Simangulampe Bakkara, Kecamatan Baktiraja Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas).
Informasi yang dihimpun, peristiwa tak terduga ini terjadi karena hujan lebat sejak pukul 23.00 WIB pada Jumat (01/12/2023) Malam
Puluhan warga histeris dan berlarian keluar rumah dalam kondisi hujan lebat dan listrik padam betapa mencekamnya peristiwa yang terjadi pada malam kejadian,
Porak porandakan sejumlah permukiman warga , korban yang rumahnya rata dengan batu adalah Ramses manullang, Marlon manullang, Poskesdes, A.Sogun Simanullang, Danni situmorang, Desman Sihombing, Lasro manullang, sebush Hotel dan Homstay, Lambok manullang Sekolah SD, Op. Rolando Simanullang, T Sinaga, A.Parasian Sinaga, dan Rapael Simanullang.
Terdata Korban hilang sementara adalah Desman Sihombing, Anak Si Laban 2 orang, karyawan hotel 4 orang, Op Rolando, Op Epa.
9 orang yang hilang dan yang lainnya ini diduga tertimbun oleh bebatuan longsor yang tidak sempat menyelamatkan diri saat kejadian,"Pungkas Warga
Sejumlah bantuan alat berat telah diakomodir untuk melakukan evakuasi material longsor dari lokasi yang tampak mulai dikerjakan di salah satu jalan lintas nasional, Besar harapan warga dapat diberikan pelayanan medis dan bantuan alokasi pengungsian bagi warga yang terdampak bencana.
Reporter : Lam/MX