Pembersihan DAS Sungai Deli, 400 Personil Dikerahkan - Metroxpose News and Campaign

Headline

Made with PhotoEditor.com
WARTAWAN METROXPOSE.COM DALAM PELIPUTAN TIDAK DIBENARKAN MENERIMA IMBALAN DAN SELALU DILENGKAPI DENGAN KARTU IDENTITAS SERTA SURAT TUGAS DAN TERTERA DI BOX REDAKSI # ANDA MEMPUNYAI BERITA LIPUTAN TERUPDATE DAN REALTIME DAPAT ANDA KIRIMKAN LEWAT WHATSAPP # ANDA TERTARIK JADI JURNALIS? KIRIMKAN LAMARAN ANDA KE # REDAKSI +6288261546681 (WA) email : metroxposeofficial@gmail.com # METROXPOSE.COM - News and Campaign 7 Tahun Menemani Ruang Baca Anda
Made with PhotoEditor.com
Made with PhotoEditor.com
Made with PhotoEditor.com

Tuesday, October 3, 2023

Pembersihan DAS Sungai Deli, 400 Personil Dikerahkan

Metroxpose Medan Sebanyak 400 personil gotong royong membersihkan aliran Sungai Deli di Jalan Pertempuran, Kelurahan Pulo Brayan Kota, Kecamatan Medan Barat, Senin (2/10). 

Personil dari Kecamatan Medan Barat, Petisah, Sunggal, Perjuangan Amplas, Dinas SDABMBK, BWSS II, Satpol PP, BPBD, dan TNI AD ini bahu-membahu membersihkan lereng kiri-kanan aliran sungai tersebut. 

Camat Medan Barat, T. Roby Chairi saat ditemui di lokasi mengatakan, kegiatan ini bagian dari Gotong Royong Bersih Sungai Deli kolaborasi Pemko Medan dengan TNI AD.

"Hari ini, kita fokus membersihkan kiri kanan lereng Sungai Deli di aliran Jalan Pertempuran sepanjang 200 meter," sebutnya. 

Roby menambahkan, peserta gotong royong membabat ilalang dan tanaman keras yang menyemak di lereng sungai.

Dia menambahkan, pengorekan sedimentasi juga akan dilakukan dengan menggunakan alat berat yang kini masih melakukan penyisiran di aliran Kecamatan Medan Belawan.

"Kegiatan ini berlangsung 64 hari kerja. Telah dimulai pekan lalu. Waktu itu hadir 

Kasad Jenderal Dudung Abdurachman dan bersama Pak Wali Kota Bobby Nasution. Bahkan, keduanya menyusuri Sungai Deli dengan menggunakan perahu karet," sebutnya. 

Roby menyebutkan, aliran di Jalan Pertempuran ini termasuk Sektor III Gotong Royong Bersih Sungai Deli ini. 

"Sektor III dimulai dari RS Martha Friska  sampai ke Jalan Palang Merah. Panjangnya kurang lebih 7,5 km," sebutnya.


Reporter : Syaipul Siregar