Varia NATAL : Polresta Deliserdang Gelar Perayaan Natal, Bertugas Melayani dengan Kasih Persaudaraan Menuju Polri Presisi - Metroxpose News and Campaign

Headline

WARTAWAN METROXPOSE.COM DALAM PELIPUTAN TIDAK DIBENARKAN MENERIMA IMBALAN DAN SELALU DILENGKAPI DENGAN KARTU IDENTITAS SERTA SURAT TUGAS DAN TERTERA DI BOX REDAKSI # ANDA MEMPUNYAI BERITA LIPUTAN TERUPDATE DAN REALTIME DAPAT ANDA KIRIMKAN LEWAT WHATSAPP # ANDA TERTARIK JADI JURNALIS? KIRIMKAN LAMARAN ANDA KE # REDAKSI +6288261546681 (WA) email : metroxposeofficial@gmail.com # METROXPOSE.COM - News and Campaign 7 Tahun Menemani Ruang Baca Anda

Tuesday, December 21, 2021

Varia NATAL : Polresta Deliserdang Gelar Perayaan Natal, Bertugas Melayani dengan Kasih Persaudaraan Menuju Polri Presisi


MetroXpose.com Deli Serdang - Polresta Deli Serdang melaksanakan Ibadah Natal Tahun 2021, secara sederhana bertempat di Aula Terbuka Polresta Deli Serdang, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pada Senin (20/12/2021).

Dengan mengambil tema "Mengamalkan Kasih Persaudaraan Yang Tulus Ikhlas Dalam Melaksanakan Tugas Menuju POLRI Yang Presisi” sub tema “Melalui Kasih Persaudaraan Anggota Polri Berusaha Menjadi Presisi Di Tengah-Tengah Masyarakat”., acara Natal tersebut diisi dengan kegiatan pembacaan liturgi, nyanyian Rohani dan khotbah.

Pada kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol. Yemi Mandagi, SIK, MH, Wakapolresta Deli Serdang Akbp Julianto P. Sirait, SH, SIK, PJU Polresta Deli Serdang, Kapolsek Jajaran Polresta Deli Serdang, Bhayangkari Cabang Kota Deli Serdang, Personil Polresta Deli Serdang yang beragama Kristen dan Tamu undangan.dilaksanakan dengan tetap menjalankan standar protokol kesehatan.


Dalam kesempatannya Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Yemi Mandagi, SIK, MH Menyampaikan Kepada seluruh keluarga Besar Polresta Deli Serdang yang hadir pada perayaan natal ini untuk mengambil hikmat natal Dengan Penuh Kedamaian.

“Semoga kita semua diberikan kedamaian dalam hidup dan selalu diberikan kesehatan dimasa pandemi ini, pungkasnya. (Ali/MX)