Edison Manurung Lantik Pengurus KMDT Kabupaten Toba Masa Bakti 2021 - 2024 - Metroxpose News and Campaign

Headline

WARTAWAN METROXPOSE.COM DALAM PELIPUTAN TIDAK DIBENARKAN MENERIMA IMBALAN DAN SELALU DILENGKAPI DENGAN KARTU IDENTITAS SERTA SURAT TUGAS DAN TERTERA DI BOX REDAKSI # ANDA MEMPUNYAI BERITA LIPUTAN TERUPDATE DAN REALTIME DAPAT ANDA KIRIMKAN LEWAT WHATSAPP # ANDA TERTARIK JADI JURNALIS? KIRIMKAN LAMARAN ANDA KE # REDAKSI +6288261546681 (WA) email : metroxposeofficial@gmail.com # METROXPOSE.COM - News and Campaign 7 Tahun Menemani Ruang Baca Anda
Sirup Kurnia Ads

Tuesday, November 30, 2021

Edison Manurung Lantik Pengurus KMDT Kabupaten Toba Masa Bakti 2021 - 2024



MetroXpose.com Toba - Ketua Umum Komite Masyarakat Danau Toba (KMDT) St Edison Manurung, melaksanakan pelantikan Pengurus KMDT Kabupaten Toba Masa bakti 2021-2024.. Senin ( 29/11/2021) Di Sopo Marpikkir, Pantai Pasifik Kabupaten Toba.

Kegiatan Acara pelantikan Pengurus KMDT Kabupaten Toba, PAC berlangsung Hikmat sebelum Melakukan Pelantikan Ketua Umum KMDT meminta seluruh pengurus menyampaikan sumpah/janji untuk menjalankan tanggung jawab dengan baik untuk percepatan pariwisata Danau Toba serta demi kesejahteraan seluruh masyarakat yang berada di sekitaran kawasan Danau Toba

Turut hadir pada acara pelantikan KMDT Kabupaten Toba yakni Ketua Umum DPP KMDT Edison Manurung, Ketua Dewan Pakar KMDT Prof Dr Binari Manurung, Prof Dr Sihol Situngkir, Dr Batara Direktur Koperasi DPP KMDT, Jimmy Bonardo Panjaitan Dirut BPODT Atau Yang Diwakili Sihombing, Bupati Toba Poltak Sitorus, Wakil Ketua Jannes Manurung, Zumri Sultony kadis Pariwisata Sumut, Kadis Lingkungan hidup Provinsi Sumut, Ali Tiopan Silaban Ketua Humas KMDT Sumut, Irene Sinaga, Ester Sitorus, Sapna Sitopu, Leonardo Sitorus,S hut, Ir Jonggara Manurung wakil Ketua KMDT Toba, Sekretaris Chandra Sirait,


Dalam sambutannya menyampaikan KMDT merupakan Perkumpulan Dari Semua Profesi Dan yang secara swadaya melibatkan diri untuk mendukung dan mendorong pemerintah serta seluruh stakeholder mewujudkan pariwisata Danau Toba yang bertaraf internasional," ucap Edison

Pesan tegas dari Edison manurung, Terutama Didaerah Kabupaten Toba Narkoba Harus Diberantas dikarenakan Akan Merusak Generasi Muda Di Toba,

Setelah acara pelantikan dilaksanakan Rakerda Dan Penjelasan Dari Direktur Koperasi DPP KMDT “Percepatan Parawisata Danau Toba Dan Ekonomi Kreatif " di mana yang menjadi Narasumber dalam Acara Rakerda Direktur Koperasi KMDT, Dirut BPODT Jimmy Bonardo Panjaitan

Edison berharap setelah dilantiknya pengurus KMDT Kabupaten Toba, bisa lebih banyak memberikan kontribusi dan mendorong percepatan destinasi wisata kawasan Danau Toba, tentunya bersama sama dengan DPD KMDT kabupaten sekawasan Danau Toba, dan saya mengapresiasi DPP dan DPW dalam waktu dekat akan melaksanakan Rakerwil Sekaligus Natal Nasional KMDT Di SamosirRencana Diadakan Dihotel Vantas," Ujar Edison

Menjawab pertanyaaan awak media ini Kepada Ketua KMDT Kabupaten Toba Apakah Tujuan Diadakanya Acara Pelantikan KMDT Kabupaten toba yaitu, Mensosialisasikan kegiatan KMDT Kabupaten toba, untuk mendukung percepatan wisata danau toba yang mendunia.

Terlaksananya desa binaan serta penguatan struktural sesama pengurus KMDT Kabupaten Toba.

Berbagai program-program untuk percepatan pembangunan wisata Danau Toba dapat segera kita sampaikan ke Presiden Jokowi Serta Kementerian terkait, agar juga meningkatkan perekonomian masyarakat di kawasan Danau Toba,” terangnya.

Saya juga berterima kasih kepada panitia penyelenggara yang telah melaksanakan pelantikan Pengurus Kabupaten Toba serta Rakerda Kabupaten Toba yang sangat mengedukasi. Semoga seluruh DPP, DPD, DPD serta peserta yang megikuti Rakerda tersebut dalam saling bersinergi dan bekerja sama menjadikan Danau Toba menjadi pariwisata yang semakin mendunia dan mensejahterakan seluruh masyarakat di sekitaran Danau Toba, lanjutnya (Ali/MX)