MetroXpose.com Jakarta - Didaulat memperolehan suara di Pilpres 2019, Joko Widodo mangatakan dirinya tak lagi memiliki beban dalam lima tahun ke depan. Ini karena ia tidak bisa lagi mencalonkan diri sebagai presiden. "Keputusan-keputusan yang gila, keputusan yang miring-miring, yang itu penting untuk negara ini, akan kita kerjakan. Sekali lagi, karena saya sudah tidak memiliki beban apa-apa," ujar Jokowi dalam acara Halal Bihalal bersama aktivis 98 di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta pada Ahad, 16 Juni 2019.
Jokowi memang sudah berkali-kali mengatakan bahwa dirinya tidak memiliki beban dalam lima tahun ke depan. Hal itu pertama kali diungkapkan Jokowi dalam pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional 2019 di Hotel Shangri-La Jakarta, Kamis, 9 Mei 2019.
"Lima tahun ke depan mohon maaf saya sudah enggak ada beban. Saya sudah enggak bisa nyalonkan lagi. Jadi apapun yang paling baik, terbaik untuk negara akan saya lakukan," kata Jokowi.
Hal yang sama sebelumnya juga disampaikan Jokowi saat menerima pengurus Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis, 13 Juni 2019. Dia meminta para pengusaha memberi masukan terutama terkait regulasi yang ada(Uli)