Usaha Dagang Online Terkena Imbas Pasca Perlambatan Aplikasi FB, WA dan IG - Metroxpose News and Campaign

Headline

Made with PhotoEditor.com
WARTAWAN METROXPOSE.COM DALAM PELIPUTAN TIDAK DIBENARKAN MENERIMA IMBALAN DAN SELALU DILENGKAPI DENGAN KARTU IDENTITAS SERTA SURAT TUGAS DAN TERTERA DI BOX REDAKSI # ANDA MEMPUNYAI BERITA LIPUTAN TERUPDATE DAN REALTIME DAPAT ANDA KIRIMKAN LEWAT WHATSAPP # ANDA TERTARIK JADI JURNALIS? KIRIMKAN LAMARAN ANDA KE # REDAKSI +6288261546681 (WA) email : metroxposeofficial@gmail.com # METROXPOSE.COM - News and Campaign 7 Tahun Menemani Ruang Baca Anda
Made with PhotoEditor.com
Made with PhotoEditor.com
Made with PhotoEditor.com

Thursday, May 23, 2019

Usaha Dagang Online Terkena Imbas Pasca Perlambatan Aplikasi FB, WA dan IG


MetroXpose.com Jakarta - Pemerintah sejak Rabu (22/5) membatasi penggunaan sejumlah media sosial. Ketua Umum Asosiasi E-Commerce Indonesia (Idea) Ignatius Untung mengatakan, ada dampak bagi bisnis pelaku usaha daring saat media sosial (medsos) seperti Facebook, Instagram, dan Whatsapp melambat sementara. 


Dampak tersebut menurut dia merupakan melambatnya jumlah kunjungan ke dalam akun maupun iklan yang dipasang di Facebook dan Instagram. Sedangkan untuk Whatsapp, kata dia, dampak bisnis pelaku daring tidak signifikan karena iklan yang biasanya dipasang pelaku usaha ada di Facebook dan juga Instagram. 
Seperti diketahui, Menteri Komunikasi dan Informasi Rudiantara membatasi akses jaringan Facebook, Instagram, dan Whatsapp untuk sementara waktu guna meredam penyebaran hoaks lewat Medsos dari dampak aksi 22 Mei. Alasannya, penyebaran video dan foto memiliki pengaruh psikologis yang sangat besar bagi penerimanya.